Belakangan, banyak pengguna Instagram yang memiliki second account atau akun kedua. Tujuannya bermacam-macam, salah satunya ingin memisahkan circle pribadi dengan circle profesional di dunia kerja. Inilah yang mungkin menjadi inspirasi bagi Instagram untuk meluncurkan fitur baru mereka yang diberinama Flipside.
Apa itu Flipside Instagram? Flipside sendiri adalah inovasi Instagram yang memungkinkan user untuk berpindah dari laman umum ke laman pribadi yang berbeda. Di laman pribadi ini, Anda bisa mengunggah beragam konten baik itu foto, reels hingga video secara eksklusif atau privat (untuk orang-orang tertentu saja yang Anda inginkan).
Jadi, walaupun mengusung konsep dua laman pribadi, Flipside sebenarnya masih terintegrasi pada satu akun Instagram pengguna. Ini membuat Anda tak perlu membuat second account lagi yang tentu akan lebih merepotkan (karena harus memiliki 2 email dan 2 kata sandi yang berbeda).
Manfaat Menggunakan Fitur Flipside Instagram
Fitur Flipside di Instagram tidak hanya memudahkan Anda membuat second account tanpa harus benar-benar menambahkan akun baru. Ada beberapa manfaat menggunakan fitur ini antara lain:
Mengekspresikan Diri dengan Lebih Bebas
Ilustrasi (foto: Pexels)
Fitur Flipside Instagram menawarkan ruang ekspresi diri yang lebih bebas. Di sini, Anda terbebas dari ekspektasi dan tekanan sosial pada akun utama.
Anda bisa menunjukkan sisi lain diri Anda yang mungkin tidak sesuai dengan persona akun utama Anda. Anda juga bisa lebih bebas mengutarakan perasaan dan pemikiran kepada orang-orang tertentu yang Anda anggap bisa dipercaya.
Keamanan yang Lebih Terjamin
Pengguna dapat mengatur profil Flipside mereka menjadi pribadi, sehingga hanya orang-orang yang disetujui yang dapat melihat kontennya. Hal ini memungkinkan pengguna untuk berbagi konten yang lebih personal dan sensitif tanpa khawatir dilihat oleh orang yang tidak dikenal.
Keuntungan lain dari privasi Flipside adalah membantu pengguna untuk mengontrol jejak digital mereka. Pengguna dapat memilih untuk tidak menampilkan profil Flipside mereka di hasil pencarian Instagram, sehingga orang lain tidak dapat menemukannya dengan mudah.
Baca Juga : Following Instagram Naik Sendiri? Ternyata Ini 3 Penyebabnya!
Cara Menggunakan Fitur Flipside Instagram
Setelah mengetahui apa itu Flipside Instagram, hal berikutnya yang mungkin menarik untik dipahami adalah bagaimana cara menggunakannya. Jika Anda tertarik untuk memanfaatkan fitur ini, ada beberapa langkah yang perlu Anda lakukan yakni:
Ilustrasi (video: Youtube)
Tekan Ikon “Kunci” pada Antarmuka Profil
Buka profil Instagram Anda dan tekan ikon kunci di pojok kanan atas.
Pilih “Add Friends”
Pada menu privasi, pilih opsi “Flipside” dan tekan “Add Friends”.
Tulis Username dan Lengkapi Bio
Buat username unik untuk Flipside dan tulis bio singkat untuk memperkenalkan diri. Anda bisa menggunakan bio yang sama atau berbeda dengan yang ada di akun utama Anda.
Baca Juga: Tips & Contoh Bio Instagram Bisnis, Jaminan Follower Melejit!
Pilih “Create” untuk Mengunggah Foto atau Video
Untuk membagikan konten yang diinginkan kepada orang-orang yang sudah Anda pilih, pilih “Create”. Unggah video, foto atau konten apa saja yang Anda inginkan untuk melengkapi profil Flipside Anda.
Fitur Flipside di Instagram memungkinkan pengguna untuk memilih apakah ingin menghubungkannya dengan profil utama atau tidak, serta mengatur privasi agar hanya dilihat oleh teman dekat, pengikut, atau diri sendiri. Selain itu, pengguna dapat mengunggah konten yang berbeda di Flipside dibandingkan dengan profil utama mereka.
Cara Melihat Flipside IG Teman
Fitur Flipside pada dasarnya dirancang untuk menjadi profil terpisah dan privat. Pengguna memiliki kontrol penuh untuk memilih siapa yang dapat melihat Flipside mereka, dan ini bisa jadi hanya mereka sendiri, teman dekat, atau pengikut tertentu. Jadi, Anda mungkin tidak bisa secara bebas melihat profil Flipside milik orang lain seperti halnya ketika Anda melihat profil utama mereka.
Meskipun Anda tidak bisa langsung melihat Flipside teman, ada kemungkinan mereka akan mencantumkan username Flipside mereka di bio profil utama mereka atau menyebutkannya di Stories.
Untuk bisa melihat Flipside milik teman Anda, Anda terlebih dahulu harus dimasukkan ke dalam daftar mereka. Selanjutnya, Anda bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini!
Buka Aplikasi Instagram Milik Anda
Pertama, Anda perlu login terlebih dahulu di akun Anda. Pastikan akun teman yang ingin Anda lihat Flipside-nya ada di dalam daftar following Anda.
Lalu Buka Tab Explore Instagram
Untuk menemukan nama akun teman yang ingin Anda lihat halaman Flipside-nya, buka tab Explore.
Ketikkan Username IG yang Ingin Dilihat
Pada bagian kolom pencarian, ketik username IG teman yang profil Flipside-nya ingin Anda lihat. Setelah namanya sudah muncul, klik untuk masuk profilnya.
Masuk ke Halaman Flipside-nya
Untuk masuk ke halaman Flipside-nya, Anda hanya perlu mengetuk ikon kunci yang berada di bagian kanan bawah di halaman profil teman Anda itu. Kalau tidak menemukan ikon kunci, coba tarik halaman seperti ketika Anda akan me-refresh-nya. Dengan cara ini, halaman Flipside akan muncul.
Itu dia penjelasan tentang apa itu Flipside Instagram dan bagaimana cara menggunakannya. Flipside Instagram memenuhi kebutuhan pengguna untuk berekspresi secara lebih bebas dan mendalam. Fitur ini tidak hanya memberikan ruang untuk kreativitas, tetapi juga memperluas pengalaman berbagi konten di platform yang terus berkembang ini.
Dengan Flipside, pengguna dapat mengeksplorasi dan mengekspresikan aspek diri yang mungkin tidak sesuai dengan konten di akun utama mereka, termasuk momen pribadi, kegiatan sehari-hari yang lebih terbuka, atau karya-karya kreatif yang belum pernah dibagikan sebelumnya.
Baca Juga : Jadi Bahan Digital Marketing, Ini Cara Melihat Insight Instagram!
Jadi, kalau Anda tertarik membangun personal branding di akun utama namun tetap menginginkan sesuatu yang pribadi di Instagram, Anda tetap bisa mendapatkan keduanya. Jangan lupa untuk tetap melakukan optimasi situs lewat jasa SEO dari Coriate untuk mendapatkan hasil yang lebih optimal untuk branding Anda!
Baca Juga: Raih Reach Lebih Tinggi, Ini Cara Optimasi SEO di Instagram